Senin, 29 Oktober 2007

Belajar Rsync

Hari ini belajar rsync. Pemicu-nya ingin membuat mirror sendiri karena mirror sedang bermasalah dengan hardware-nya.

Pertama install rsync
# apt-get install rsync

Pastikan sudah meminta izin IP untuk mengakses ke server yang ingin di rsync
# rsync -avn lalala.edu::
(akan muncul daftar direktori yang terdapat di server rsync

# rsync -avn lalala.edu::debian
Melihat direktori debian di server rsync

# rsync -avz lalala.edu /home/cermin
Menyalin isi direktori debian dari server rsync ke direktori /home/cermin

Sampai tulisan ini dibuat, ruang 60G sudah hampir penuh. Setelah menyalin paket dari mirror lain, aku masih bingung bagaimana caranya membuat mirror ini bisa diakses. Tunggu besok ya, belajar lagi dulu.

Tidak ada komentar: